Mengapa Santai adalah Salah Satu Kunci Penyembuhan Diri

Benefit of SONW

Di dunia membuka hati, mudah untuk melihat penyembuhan diri hanya sebagai sebuah latihan – di mana kita menyalurkan atau membiarkan Energi Ilahi mengalir ke seluruh tubuh kita, baik fisik maupun non-fisik, memberi kita manfaat penyembuhan yang kuat, tetapi kita tahu bahwa dalam kenyataannya kita sebagai manusia telah dirancang untuk menyembuhkan diri sendiri. Entah kita melihatnya sebagai desain langsung dari Sang Pencipta, ataukah sebagai desain yang telah melalui jutaan tahun evolusi dan penyesuaian dalam dunia fisik. Kenyataannya tubuh kita memang menyembuhkan dirinya sendiri. Apabila kita memotong jari kita dan kita tahu itu akan sembuh. Kalau ada bagian tubuh kita yang sakit, lama kelamaan kita pun menjadi “lebih baik”.

 

“Waktu menyembuhkan semua luka” adalah ungkapan terkenal berdasarkan pengalaman hidup orang-orang yang bahkan penderitaan emosional dan mental dapat diperbaiki dari waktu ke waktu. Namun, jika kita melihat sedikit lebih dekat, kita dapat melihat bahwa bukan waktu yang menjadi Penyembuh sejati dalam semua ini, tetapi Sang Pencipta, sumber sejati dari kasih sayang dan cahaya tak terbatas, dimana sayangNya bekerja 24 jam sehari. Jumlah waktu yang dibutuhkan untuk menyembuhkan lebih berkaitan dengan seberapa banyak kita menyerah. Mungkin kita harus mengajukan pertanyaan: “Seberapa baik kita berserah untuk membiarkan kasih sayangNya bekerja di dalam dan melalui kita, untuk bisa memberikan manfaat penyembuhan diri?”

 

Dengan kesadaran bahwa kita memiliki sistem penyembuhan alami, dapat memberi kita tanda-tanda mengapa menjadi santai sangat penting bagi kesehatan mental dan fisik kita. Ketika kita stres atau sibuk dengan cara apa pun, kita menekan dan memberi tekanan pada sistem ini sehingga tidak dapat bekerja dengan baik.

 

Luangkan waktu sejenak sekarang untuk melihat seberapa santai Anda, bahu Anda – apakah bahu anda benar-benar rileks atau ada yang menahan di sana? Apakah Anda mengerutkan kening saat membaca ini, atau apakah Anda tersenyum? Bagaimana pernapasan Anda? Kemungkinan besar Anda akan menemukan bahwa sebenarnya ada cukup banyak yang tegang, sebagai kebiasaan latar belakang yang tidak kita sadari. Tidak heran kita mengalami hasil yang luar biasa ketika kita mulai membuka hati, berlatih reiki, penyembuhan alami atau  melakukan RBA (Rahasia Berjalan Alami)! Semua proses ini menghilangkan “perbuatan” yang tidak kita sadari, yang membatasi penyembuhan alami kita dari bekerja seperti yang dirancang, karena kita meminta bantuan Sang Pencipta.

 

Jadi kita perlu melihat relaksasi dari sudut berbeda. Kebanyakan orang beranggap kalau kita sedang bersantai, kita menjadi tidak produktif atau bahwa kita tidak melakukan apa-apa. Pada kenyataannya, banyak riset yang mengatakan bahwa kita lebih produktif saat kita santai. Ketika kita santai dengan benar (tidak malas), kita sudah mulai bersedia dengan sendirinya untuk menerima bantuan dari Sumber Sejati. Saat-saat inilah kita dapat lebih selaras dengan tujuan hidup kita. Apapun aktivitas yang kita lakukan pada sekarang, kita akan membiarkan kasih sayang Sang Pencipta mengalir jauh lebih baik.

Ditulis oleh:

Steve Ray

Steve Ray adalah fasilitator kerja kelompok yang telah berkecimpung di bidang fasilitasi sejak 2008. Ia mengajar dan melatih berbagai proses dan teknik fasilitasi, termasuk diantaranya: bagaimana membangun ketahanan emosional, membantu orang untuk menyelesaikan konflik, membantu orang untuk mendengarkan satu sama lain terlepas dari adanya perbedaan yang kuat dan membuat keputusan secara kolaboratif, dan memberikan pendekatan untuk bagaimana bekerja dengan dinamika energi dari kelompok. Ia juga seorang Instruktur Reiki dan Membuka Hati dan telah menjadi praktisi sejak tahun 2003. Semangatnya adalah berserah kepada Kasih Sayang Tuhan sehingga fasilitator terbaik – Tuhan Yang Maha Esa – dapat membiarkan apa yang perlu terjadi, terjadi ❤️